Recent Posts

Post Top Ad

Jumat, 17 Januari 2014

Waterblow Keindahan di Semenanjung Nusa Dua

Kawasan Nusa Dua di kenal dengan kawasan wisata Elite, hal ini di karenakan banyaknya disana terdapat hotel-hotel mewah kelas International dengan harga kamar cukup mahal per malam. Walau demikian, perlu diketahui bahwa kawasan Nusa Dua memiliki tempat wisata yang lumayan asik seperti Pantai geger, Devdan Show, Water Blow dan lainnya.


Baca juga; 



Waterblow sungguh menarik, anda harus mengunjunginya jika ke Bali!! Jika Anda belum pernah berkelana ke-sisi lain dari semenanjung Bali , maka sudah saatnya Anda mencobanya kali ini traveler coba posting tentang “Water Blow” dibutuhkan 30 menit dari Airport/Kuta dan 45 menit dari Kota Denpasar, tempat dimana batu karang yang berdiri kokoh ini berada di-semenanjung pantai Nusa Dua dengan bentuk yang indah disapu oleh ombak-ombak yang cukup besar, hingga terkesan seperti Air mancur yang keluar dari lubang2 karang dikarenakan ombak menabrak dinding-dinding karang tersebut akhirnya membuat air-air laut tersebut melambung ke udara, suasana inilah yang membuat keindahan itu tercipta.


Tempatnya yang tenang, indah dan menawan serta taman yang tertata rapi,  membuat banyak wisatawan asing dan domestik berkunjung ke tempat ini. Tempat yang paling utama dari water blow ini adalah adanya teluk yang ada pada tebing karang dan berdiri sebuah pura yang di sakralkan penduduk nusa dua sekitarnya.

Banyak remaja remaja local berfoto ria dan menghabiskan waktu ditempat dan water blow juga cocok dipakai untuk membuat album photo pre wedding ataupun sekedar photo keluarga. Photo akan nampak bagus saat ombak-ombak itu melambung ke atas. Dan hal ini manjadi momen -momen yang sangat di tunggu-tungu oleh fotografer.

More info:
Mobile: (62) 85333399175
Whatsapp : +6285333399175 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

A million of thanks for your comment

Post Top Ad

Home